Mau ngeblog tapi tidak punya leptop, Hal ini membuat kita bertanya apakah bisa ngeblog lewat hp android ?, bagaimana cara nya agar kita bisa menullis atau ngeblog lewat hp android ?.
Yang menjadi masalah ketika ngeblog melalui hp android itu adalah pengetikan, dan customisasi template blog. Tentu kita akan kesulitan Jika kita menullis tanpa keyboard, Maka dari itu, berikut ini merupakan berbagai tips untuk mempermudah kamu dalam ngeblog, atau menullis artikel dengan hp android yang kamu miliki.
Apa saja Peralatan yang dibutuhkan ?
Menurut saya sendiri, ada dua alat hardware (perangkat keras) yang paling penting untuk menullis lewat hp android. Pertama adalah hp android, hp Yan digunakan harus lah hp android dengan spesifikasi ram yang cukup tinggi, seperti ram 1 Gb keatas.
Kenapa saya menyarankan hp android dengan ram 1 Gb keatas?, Hal ini untuk mencegah loading aplikasi. Karena ram hp yang 512 Mb, seringkali terasa berat ketika menjalankan aplikasi.
Alat hardware yang kedua adalah keyboard Bluetooth, Hal ini berguna untuk mempercepat kita ketika hendak menullis artikel. Ketika saya mencoba menullis dengan hp android secara langsung, ini membuat saya sedikit kesusahan, Maka dari itu saya putuskan untuk membeli keyboard Bluetooth dengan harga 100 ribuan saja.
Menulis dengan keyboard Bluetooth memang lebih mudah, artikel yang sedang saya tulis ini juga menggunakan hp android + keyboard Bluetooth untuk menulisnya. Ini foto keyboard yang saya gunakan.
Jika ditinjau dari sagi software, Maka berikut ini aplikasi dasar yang dibutuhkan untuk mempermudah ngeblog. Pertama adalah aplikasi browser chrome, ya meskipun Anda juga bisa menggunakan aplikasi browser lainnya, Yang terpenting yaitu Anda harus selalu mengupdate aplikasi chrome aau browser yang Anda pakai.
Aplikasi kedua yang tidak kalah penting nya adalah notepad. Notepad sangat berguna sekali untuk Menulis secara offline (ketika data internet lambat), jadi, tulis terlebih dahulu text dalam notepad, baru nanti “CopyPaste” ke halaman blogger.
Bagaimana cara membuat blog dengan Hp android ?
Untuk membuat blog “blogspot”, Maka terlebih dahulu kita masuk ke halaman Utama blogger.Com. Pastikan kamu sudah memiliki akun Gmail sebelumnya, karena diperlukan untuk mendaftar.
Untuk membuat blog lewat hp android, sebenrnya sama saja seperti ketika kamu membuat blog lewat PC atau komputer. Jadi disini tidak akan Diba has secara step by step.
Jika kamu ingin melihat tampilan yang sama seperti kamu membuat blog di PC atau komputer, kamu hanya perlu mengklik tanda titik tiga di pojok kanaaaaaaaaaaaaan s Google Chrome, lalu klik “tampilan dalam mode dekstop”.
Lalu bagaimana cara menullis blog lewat hp android?
Seperti yang sudah saya bahas sebelumnya, untuk menullis di blog kamu hanya perlu menuliskannya terebuh dahulu dalam hp android, baru kamu copy paste ke halaman blog yang tersedia.
Kenapa saya tidak membahs secara rinci, Hal ini karena saya tidak tahu apakah kamu ngeblog melalui WordPress, blogspot, mywapblog, dan sebagai nya.
Mencari gambar untuk blog bagaimana ?
Untuk Mencari gambar resolusi besar secara legal dan bebas hak cipta, silahkan klik link berikut ini:
Gambar lainnya, biasanya saya cari di pixabay. Come, disana terdapat berbagai gambar bagus dan gratis.
Setelah mendapatkan gambarnya, Pastikan untuk mencompress gambar terlebih dahulu sebelum di upload ke blog. Hal ini agar gambar tidak memberatkan halaman artikel ketika dikunjungi oleh orang lain.
Untuk meng compress gambar, kamu bisa search di google dengan kata kunci “compress gambar online” ataupun “tinyjpg” Dan sejenisnya.
Itulah dia berbagai tips untuk ngeblog melalui hp android.